Site icon Risalahnegeriku

Banjir Air Laut Pasang di Kawasan Mantos Manado Surut, Sampah Dibersihkan

Jakarta

Gelombang pasang laut setinggi hampir 4 meter di perairan Teluk Manado yang mengakibatkan banjir di sekitar Mal Manado Town Square (Mantos), Manado, sudah surut. Saat ini sampah-sampah akibat banjir itu sedang dibersihkan.

“Sementara lagi pembersihan sisa-sisa sampah, batu-batu itu lagi dibersihkan oleh pengelola mal pengelola kawasan. Air sudah nggak ada, tinggal sisa sampah plastik yang naik dari laut, batu-batu, air sudah surut,” kata Kabid Humas Polda Sulut Kombes Jules Abraham Abast saat dihubungi, Senin (18/1/2021).

Selain itu, Jules mengatakan TNI dan polisi bersama warga juga membersihkan sampah sisa air pasang maupun banjir di beberapa titik. Hampir seluruh kawasan pesisir pantai di area itu kena terjangan ombak pada Minggu (17/1).

“Kita ada beberapa titik juga TNI polisi bersama warga masyarakat melakukan pembersihan sisa-sisa dari air pasang naik maupun banjir,” ujarnya.

“Hampir rata-rata seluruh pesisir pantai itu kena terjangan ombak, kalau dibilang titiknya ya lumayan,” imbuhnya.

Jules menjelaskan air mulai pasang sejak siang. Air lalu menggenani jalan hingga masuk ke pertokoan.

“Air pasang naik sejak siang ya, sore-sore, sehingga menggenangi jalan-jalan di sepanjang kawasan pertokoan Mega Mas, kawasan Mega Mas maupun Mantos, memang posisi kawasan Mega Mas itu maupun Mantos berada di pesisir pantai, karena daerah reklamasi kan, jadi laut ditimbun, sehingga mungkin sekarang kebuetulan air laut naik sehingga kotoran maupun air lalut naik ke jalan-jalan sehingga ada yang naik ke pertokoan tapi nggak tinggi, ya tergenang,” ujarnya.

“Reklamasinya udah lama. Baru kali ini sih. Cuaca memang cukup ekstrem ya fenomena alam yang terjadi sehingga air laut naik,” ujarnya.

Bagaimana peristiwa air laut pasang itu? Simak halaman selanjutnya.

Exit mobile version