Inanegeriku – Presiden Joko Widodo secara resmi membuka Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) Inflasi Tahun 2022, di Istana Negara, Jakarta.
Presiden Joko Widodo ingin bupati, wali kota, hingga gubernur betul-betul mau bekerja sama dengan tim TPID (Tim Pengendalian Inflasi Daerah) di daerah dan Tim TPIP (Pengendalian Inflasi Pusat) untuk melakukan pengendalian inflasi yang sedang terjadi di tanah air.
Penyebab Naiknya Inflasi Saat Ini
Menurut Presiden Joko Widodo, untuk menekan kenaikan harga komoditas yang berdampak pada inflasi di suatu daerah dapat dilakukan dengan mendatangkan komoditas tersebut dari daerah lain yang memiliki pasokan melimpah.
Terkait mahalnya biaya transportasi yang kerap menjadi kendala dalam pengiriman komoditas antardaerah, Presiden Joko Widodo pun mendorong adanya anggaran tak terduga yang dapat digunakan untuk menutup biaya tersebut sekaligus menyelesaikan inflasi di daerah.
Lebih lanjut, Presiden Joko Widodo juga menekankan pentingnya jajaran pemerintah di daerah untuk terus memantau inflasi di wilayah masing-masing.
5 Provinsi yang Memiliki Inflasi di Atas 5 Persen
Presiden Joko Widodo mengungkapkan, terdapat lima provinsi yang memiliki inflasi di atas 5 persen.
5 Provinsi tersebut yaitu Jambi yang berada di angka 8,55 persen, Sumatra Barat 8,01 persen, Kepulauan Bangka Belitung 7,77 persen, Riau 7,04 persen, dan Aceh 6,97 persen.
Provinsi yang memperoleh angka inflasi diatas 5 persen menunjukkan tingkat kesejahteraan masyarakat didaerah tersebut masih belum ideal.
Secara nasional inflasi berada di angka 4,94 persen Presiden Joko Widodo mengingatkan bahwa angka inflasi tersebut masih didukung oleh tidak naiknya harga BBM karena subsidi yang digelontorkan pemerintah.
Menutup sambutannya, Presiden Joko Widodo kembali menekankan jajarannya untuk tidak bekerja secara rutinitas karena keadaan saat ini tidak pada kondisi normal.
Presiden Joko Widodo juga meminta agar bekerja dengan melihat secara mikro bukan hanya makro.
Baca Juga: Wujud Program UMKM Untuk Semua Kementerian & Lembaga
Sumber: setkab.go.id | Editor: Hegi