Site icon Risalahnegeriku

TNI dan Polri Pantau dan Cek Langsung Operasi Penyekatan Arus Mudik

KLATEN, suaramerdeka.com – TNI dalam hal ini diwakili Komandan Kodim 0723/Klaten, Letkol Inf Joni Eko Prasetyo SIP, dan Polri yaitu Kapolres Klaten, AKBP Edy Suranta Sitepu SIK MH memantau dan mengecek langsung operasi penyekatan arus mudik yang di laksanakan oleh TNI, Polri Kodim 0723/Klaten dan Polres Klaten di Simpang 3 Prambanan.

Pemantuan tersebut juga diikuti juga oleh Kapten Czi Mujianto Pasi Intel kodim 0723/Klaten, Kapten Inf Basuki Danramil 09/Prambanan dan AKP Edi Prasetyo SH MH Kapolsek Prambanan.

Dandim mengungkapkan bahwa pihak TNI dari Kodim 0723 Klaten akan mendukung dan membantu Polres dalam kegiatan penyekatan mudik tahun 2021.

“Personel Kodim diterjunkan dalam operasi penyekatan untuk membantu Polres Klaten, agar semua dapat berjalan dengan lancar,” kata Dandim.

Sementara menurut Kapolres, penyekatan tersebut dilakukan oleh personel Satuan Brimob Polda Jateng, Reskrim Polres Klaten dan Koramil 09/Prambanan Kodim 0723 Klaten serta Polsek Prambanan.

“Kegiatan ini dilaksanakan dalam rangka mengantisipasi adanya masyarakat yang melakukan mudik lebaran lebih awal dan bertujuan memutus penyebaran Covid 19,” kata Kapolres.

Exit mobile version